SITAMA FUNTASIX – SENANTIASA FUN DAN ASIX

  • Home
  • SITAMA FUNTASIX – SENANTIASA FUN DAN ASIX

5 Oktober 2024 menjadi momentum yang penting bagi Sitama. Setelah melalui banyak perubahan dan penyesuaian akhirnya Sitama sampai pada usia ke-6 tahun. Sitama membuktikan dirinya masih terus bertahan, bahkan senantiasa berkembang semakin luas mencakup seluruh wilayah nasional Indonesia. Walaupun menjadi hal yang baru bagi Sitama, namun kami berharap Sitama dapat terus memberikan pelayanan yang terbaik baik seluruh pelanggan dan mitra Sitama. Serta senantiasa memberikan kesejahteraan bagi seluruh keluarga besar Sitama.

 

Dalam memperingati perayaan ulang tahun yang ke-6, panitia menentukan tema yaitu Sitama Funtasix. Hal ini mendasari perjalanan Sitama menuju usia yang ke 6 sangat fun/menyenangkan. Serta harapannya akan senantiasa fun/menyenangkan hidup bersama dengan keluarga besar Sitama. Pada peringatan ulang tahun yang ke-6, Sitama kembali melakukan beberapa kegiatan CSR seperti yang sudah dilakukan pada tahun-tahun sebelumnya. Pada tahun ini Sitama kembali melakukan Donor Darah dan Bakti Sosial. Kemudian seluruh rangkaian acara tersebut ditutup dengan acara puncak, yaitu perayaan ulang tahun Sitama. 

Kegiatan donor darah dilaksanakan pada tanggal 18 September 2024 di Showroom Nego n Deal yang ada di lingkungan Graha Solusi Pratama. Kegiatan ini diikuti oleh sebagian besar karyawan Sitama yang ada di Head Office, serta beberapa karyawan yang ada di lingkungan Graha Solusi Pratama. Kegiatan donor darah ini kembali bekerja sama dengan PMI Kabupaten Tangerang. Selain donor darah, juga ada pemeriksaan mata yang dilakukan secara gratis, yang bekerja sama dengan Optik Trio Jaya. Kegiatan donor darah dan pemeriksaan mata mendapatkan antusias yang ramai dari para karyawan. Hal ini terlihat dari karyawan yang sudah standby sejak pagi, bahkan sebelum kegiatan dimulai.

Previous
Next

Kemudian, untuk kegiatan bakti sosial, tahun ini panitia memilih Yayasan Kemah Peduli Sahabat Kasih, sebagai sasaran kegiatan bakti sosial. Bakti sosial dilaksanakan pada tanggal 27 September 2024, langsung di lokasi Yayasan. Sitama memberikan sumbangan secara langsung, dan juga memberikan hasil penggalangan dana dari seluruh karyawan Sitama. Bersama dengan Bapak Antonius Heri dan Stefanus Wibowo, sebagian panitian berkunjung ke Yayasan dan melaksanakan makan bersama dengan anggota Yayasan, dan para pengurus Yayasan tersebut. 

Previous
Next

Sedangkan untuk acara puncak tahun ini dilaksanakan di Resto Rimba Alam Serpong, pada tanggal 8 Oktober 2024. Mengundang seluruh karyawan Head Office dan karyawan dari region Jabodetabek, kegiatan berlangsung dengan hangat dan menyenangkan. Acara puncak ini turut dihadiri oleh para manajemen, dimulai pada pukul 18.30 – 21.00 WIB. Kegiatan ini terdiri dari potong kue, pembagian doorprize dengan beraneka hadiah, awarding karyawan, serta adanya penampilan dari karyawan Sitama sendiri.

 

Tidak hanya dirayakan oleh karyawan di Head Office dan Jabodetabek, perayaan hari ulang tahun juga dirasakan oleh karyawan yang ada di seluruh cabang nasional. Telah diadakan secara khusus undian doorprize berupa uang tunai untuk pada karyawan, dan juga adanya kegiatan makan bersama dengan rekan-rekan di 1 lokasi yang sama.

Previous
Next

Keseluruhan rangkaian acara HUT Sitama ke-6 dapat berjalan dengan lancar, dan mendapatkan antusias yang ramai baik dari karyawan maupun dari lingkungan sekitar Sitama. Akhir kata, selamat ulang tahun PT Solusi Integrasi Pratama, semoga senantiasa menjadi Solusi bagi para pelanggan dan mitra, serta menjadi ladang mensejahterakan pada pekerjanya.

Tags: , , , , , , , , , , ,

Leave A Comment

twelve + nineteen =